Pages

Selasa, 04 Oktober 2011

Xbox 360 Slim dan Kinect

Tahun 2010 lalu, dirilislah Xbox 360 terbaru bernama Xbox 360 slim. Sesuai namanya, Xbox satu ini memang lebih ramping daripada Xbox pendahulunya, penampilannya pun kini lebih baik berkat warna hitam glossy di keseluruhan tubuhnya. Selain itu, tombol powernya juga mengalami perubahan, yang dulunya menggunakan tombol, sekarang menggunakan sensor sentuh. Jadi, gamer hanya perlu menyentuhnya untuk menyalakan.
Untuk ukuran harddisk, Xbox 360 slim mempunyai harddisk bawaan sebesar 250GB, dan ternyata Xbox 360 slim tidak hanya memberikan improvisasi pada penampilan, tetapi juga improvisasi pada spesifikasi, lebih hemat energi, dan ditambah dengan sebuah sistem security bernama 'Kensington Lock Support' yang tidak dimiliki Xbox 360 terdahulu.
Sugoy ne?!


Bersamaan dengan dirilisnya Xbox 360 slim, pada bulan November 2010, Microsoft juga membuat sensor kendali gerak untuk Xbox (baik 360 maupun 360 slim) bernama 'Kinect', dimana Kinect ini diambil dari kata 'Kinetic' dan 'Connect'.
Dengan Kinect ini, gamer bisa bermain game seakan masuk ke dalamnya, yaitu menggerakkan karakter dalam game dengan cara menggerakkan badan sendiri, tidak perlu kontroller atau alat lainnya, cukup mengarahkan Kinect ini ke kamu, maka kamu bisa bermain dengan gesit. Menarik bukan?


Harga untuk paket Xbox 360 slim+Kinect yaitu Rp 4.100.000,-. Tapi kalau ingin membeli kinectnya saja, harganya berkisar antara 1,5jutaan.

0 komentar:

Posting Komentar